Salah satu stand jajanan kuliner di serbu siswa yang berkunjung (Foto. Dkm)
SERANG, Mediabooster.news – Siswa didik jurusan Program Bisnis Daring dan Pemasaran SMKN 1 Kota Serang gelar Bazar Aneka kuliner dan Campus Vaganza 2023 pada hari Kamis, 23 Februaru 2023 di Halaman Sekolah setempat.
Kegiatan tersebut berlangsung seru dan meriah, diikuti oleh kelompok siswa jurusan lainnya, terlihat berbagai stand aneka makanan dan minuman serta terlihat ada stand-stand perguruan tinggi swasta yang ada di Banten.
Kepala SMKN 1 Kota Serang Maksudi Zen Muttaqin menyampaikan, kegiatan ini dalam rangka mencetak siswa-siswi sukses di bidangnya masing-masing usai mengenyam pendidikan di bangku sekolah melalui program BMW (Bekerja, Melanjutkan, dan Wirausaha).
“dalam rangka BMW atau Bekerja, Melanjutkan dan Wirausaha. Pertama bekerja, memang ini tugas kita anak-anak pokasi dapat diarahkan untuk dapat bekerja lewat uji kopetensi nanti. Yang kedua, melanjutkan ke perguruan tinggi, di acara ini kita hadirkan langsung dari 17 perguruan tinggi agar nantinya para siswa tidak kesulitan untuk mencari informasi tentang perguran tinggi yang ada di Banten, maupun diluran Provinsi Banten,” Sambungnya.
Lanjut dirinya, yang ketiga dikatakan dirinya bagaimana menumbuh kembangkan kemampuan para siswa dalam berwirausaha.
“Ini salah satu bukti keterampilan, kreatifitas anak-anak mereka mempersiapkan sendiri, dari merencanakan kegiatan, mempersiapkan dam melaksanakan hingga akhir kegiatan. Saya sangat menyambut baik, ini merupakan bagian dari projek real, mereka mampu menampilkan berbagai macam event termasuk didalamnya menumbuh kembangkan kewirausahaan,” ungkapnya.
Maksudi Zen juga mengatakan, kegiatan bazar tersebut mengacu pada Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Produk Kreatif dan kewirausahaan materi Media Promosi dan Pemasaran dengan adanya Bazar siswa menentukan strategi promosi berdasarkan segmentasi pasar yang efektif dan efisien dengan tepat.
“Kami juga ingin melihat bagaimana kereatifitas mereka dalam melakukan peroses kewirausahaan dengan cara bagaimana mereka melakukan pemasaaran, strategi pemasaran, termasuk juga kegiatan menyiapkan suaru event,” ucapnya.
Sambung dirinya, dalam upaya membangun jiwa kewirausahaan yang berdaya saing unggul, tentunya harus mulai diterapkan sejak dini seperti melalui pelajaran di sekolah serta kegiatan seperti ini. Sehingga anak-anak mampu berinovasi dan disaat selesai melaksanakan masa pendidikan bukan saja dapat menelurkan inovasi yang bermanfaat melainkan melahirkan unit usaha mandiri.
Salah satu siswa menyebutkan, merasa senang dapat menempuh pendidikan di SMK tersebut, dimana dalam mengenyam pendidikan sesuai dengan namanya sekolah kejuruan, pendidikan yang bersifat praktek lebih diutamakan. Sehingga apa yang dipelajari lebih dipahami.
“Bazar produk makanan yang kami tampilkan hari ini, adalah bagian dari hasil pelajaran yang kami terima dan ini menjadi motivasi kami dalam memanfaatkan segala potensi menjadi kegiatan yang menghasilkan,” tandasnya.
Dalam rangkaian acara selain menampilkan kreasi aneka makanan, acara juga di isi dengan penampilan performa dari siswa-siswi SMKN 1 Kota Serang serta pengenalan penyampaian visi misi dari perguruan tinggi yang ikut berpartisipasi dalam acara tersebut. (dkm)