KAB. SERANG, Mediabooster.news- Pemerintah Desa Citaman, Kec. Ciomas menyalurkan bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah Tahap 2 Tahun 2023 kepada 327 KPM yang terdirdari warga tidak mampu di 12 Kampung RT yang ada di Desa Citaman, Kab. Serang.
Penyaluran dilaksanakan di Kantor Desa Citaman pada Kamis, 21 September 2023 yang langsung di serahkan oleh Sekretaris Desa (Sekdes) Citaman Saepudin dan perangkat desa setempat serta disaksikan oleh Babinsa dan Babinkamtibmas.
Dengan adanya bantuan tersebut, Saepudin mewakili Kepala Desa Citaman Udin Radiam berharap, bantuan beras tersebut dapat meringankan beban masyarakat desa Citaman.
“Hari ini penyaluran bantuan Pangan berupa Beras 10 Kg dari Kemensos melalui Pemkab Serang, Mudah-mudahan bantuan ini sangat bermanfaat bagi yang menerimanya, dengan bantuan ini juga mudah-mudahan dapat meringankan beban warga, yang terutama mereka yang tidak mampu dan sulit untuk memenuhi kebutuhannya,” ujar Saepudin.
Disisi lain, Sumiati, salah satu warga Citaman yang menerima bantuan tersebut mengucapkan terima kasih kepada pemerintah pusat maupun pemerintah desa atas bantuan yang ia peroleh.
“Alhamdulillah, saat sedang sulit seperti ini ada bantuan beras dari pemerintah. Ini sangat membantu sekali untuk kami terutama keluarga saya. terima kasih kepada pemerintah desa atas bantuan beras ini,” ucapnya. (dkm)