KAB. SERANG, Mediabooster.news – Bentuk sinergitas yang selama ini terjalin dengan baik dan sebagai wujud kebersamaan Forkopimcam, Camat Pabuaran H. Idham danal beserta jajarannya serta Danramil Pabuaran Kapten Chn. Dadang Suherman, kepala Puskesmas Pabuaran Maftuhah, dan Kepala KUA Pabuaran Muhamad Jayadi mendatangi Mapolsek Pabuaran, memberikan ucapan HUT Bhayangkara ke-78 kepada Kapolsek Pabuaran AKP Ugum Tariana dan para jajaran serta personil Polsek Pabuaran, Selasa (2/7/2024).
Mereka datang dengan membawa tumpeng dan memberikannya kepada Kapolsek Pabuaran AKP Ugum Tariana yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Anggota SPK Polsek Pabuaran Aipda Indra.
“Selamat Hari Bhayangkara ke-78, semoga sukses selalu untuk Polri,” kata Camat Pabuaran beserta rombongan saat memberikan selamat kepada Aipda Indra beserta anggota Polsek lainnya di Aula Mapolsek Pabuaran.
Pada kesempatan yang sama, Kapten Chn Dadang, Kepala Puskes Pabuaran dan Kepala KUA Pabuaran juga menyampaikan selamat Hari Bhayangkara kepada jajaran Polsek Pabuaran.
Aipda Indra mengatakan mewakili Kapolsek pabuaran yang pada saat ini sedang menghadirkan kegiatan di Mapolres Serang, tidak mengurangi rasa hormat, jajaran Polsek Pabuaran berterima kasih kepada para muspika, atas kedatangan ke kantor Polsek yang dilakukan secara mendadak.
“Kami dari jajaran Polri Polsek Pabuaran mengucapkan terima kasih atas kehadiran para muspika pabuaran untuk mengucapkan Selamat Hari Bhayangkara ke-78 secara langsung,” Katanya.
Aipda Indra berharap soliditas dan kekompakan Muspika Kecamatan Pabuaran ini siap memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat di wilayah Kecamatan Pabuaran sehingga keamanan dan ketertiban masyarakat dapat terus terjaga.
“Bersama Polri yang Presisi, mari kita dukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia Emas,” Ucap Aipda Indra. (dkm)