BANDARLAMPUNG, Mediabooater.news – Wawasan kebangsaan (Wasbang) merupakan salah satu pengetahuan penting bagi warga negara Indonesia. Melalui wawasan ini, warga negara akan memiliki rasa bela negara dan cinta tanah air.
Konsep wawasan kebangsaan adalah komponen sangat mendasar bagi bangsa Indonesia. Wawasan kebangsaan adalah konsep yang membedakan bangsa Indonesia dengan bangsa-bangsa lain di dunia ini. Tujuan utama wawasan kebangsaan adalah membangun dan mengembangkan persatuan dan kesatuan.
Hal tersebut disampaikan Kasdim 0410/KBL Letkol Inf Dr Drs Imam Safei SH.,MH saat memberikan Pembekalan Wawasan Kebangsaan Kepada Mahasiswa Baru universitas Malahayati Bandar Lampung, di Grahan Bintang, Kota Bandar lampung. Kamis (29/9)
Selain itu, Kasdim juga berpesan pada mahasiswa untuk berpegang teguh pada Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, NKRI dan UUD 45 serta berpegang teguh pada iman, agama dan ilmu.
“Wawasan kebangsaan yaitu salah satu pengetahuan penting bagi warga negara Indonesia,” kata Letkol Imam
Melalui wawasan ini, Letkol Imam mengatakan warga negara akan memiliki rasa bela negara dan cinta tanah air.
“Wawasan kebangsaan adalah bagian dari pemahaman berwarga negara. Konsep wawasan kebangsaan adalah komponen sangat mendasar bagi bangsa Indonesia,” jelasnya
“Wawasan kebangsaan adalah konsep yang membedakan bangsa Indonesia dengan bangsa-bangsa lain di dunia ini. Tujuan utama wawasan kebangsaan adalah membangun dan mengembangkan persatuan dan kesatuan. Oleh arena itu kita harus mengerti sejarah NKRI,” jelasnya lagi.
Kasdim juga meminta jaga persatuan dan kesatuan sebagai anak bangsa Indonesia, kembangkan sikap toleransi dan Saling menghormati satu sama lain dan tumbuhkan semangat dan Jiwa Nasionalisme.
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Ketua PKKMD 2022/2023 Djunizar Djamaludin S.Kep.,Ns.,M.S.(rls)